Capcom Ingin Melihat DmC Devil May Cry 2
Capcom Ingin Melihat DmC Devil May Cry 2. Di tahun 2013 Capcom merilis DmC: Devil May Cry. Reboot game hack-and-slash seri Devil May Cry. Game tersebut dikritik oleh para fans dikarenakan beberapa alasan. Termasuk desain baru tampilan dante dan karena bukan lanjutan dari devil may cry 4. tetapi walaupun begitu masih mendapatkan respon yang positif dari para kritik. Akhitnya penolakan dari fan yang melihat DmC gagal memenuhi ekspetasi penjualan yang diharapkan. Dan rencana untuk membuat Devil May Cry 5 pun dibuat. Tetapi ini bukan berarti kemungkinan sudah tertutup buat DmC: Devil May Cry 2 selamanya
Berbicara kepada US Gamer, produser capcom matt walker mengucapkan bahwa mereka ingin melihat sekuel dari game tersebut. Tetapi mereka berpikir bahwa itu harus dibuat oleh Ninja Theory. Karena gaya yang menakjubkan didalam game tersebut bisa terjadi karena mereka mempunyai kemampuan untuk melakukannya
Ada masalah besar ketika mencoba membuat DmC: Devil May Cry 2 dapat diterima dan dibuat yaitu Ninja Theory diakuisisi oleh Microsoft. Sekarang Microsoft sudah memilikinya dan Ninja theory dibawah manajemen mereka. Tentu saja mereka ingin studio tersebut membuatnya eksklusiff untuk Xbox dan dibawah banner Xbox Games Studios. Dan tidak mau melakukan proyek untuk penerbit yang berasal dari pihak ketiga seperti capcom ini